fbpx
Lompat ke konten
Beranda » Artikel » Pemurnian Air Tawar Menggunakan Mesin (RO) Reverse Osmosis

Pemurnian Air Tawar Menggunakan Mesin (RO) Reverse Osmosis

Reverse osmosis (RO)

Pemurnian Air Tawar Menggunakan RO ~ Reverse osmosis (RO) adalah proses pemurnian air yang menggunakan membran permeabel sebagian untuk memisahkan ion, molekul yang tidak diinginkan dan partikel yang lebih besar dari air minum. Dalam reverse osmosis, tekanan diterapkan digunakan untuk mengatasi tekanan osmotik, sifat koligatif yang didorong oleh perbedaan potensial kimia pelarut, parameter termodinamika. Reverse osmosis dapat menghilangkan banyak jenis spesies kimia terlarut dan tersuspensi serta yang biologis (terutama bakteri) dari air, dan digunakan baik dalam proses industri dan produksi air minum. Hasilnya adalah bahwa zat terlarut dipertahankan pada sisi bertekanan membran dan pelarut murni dibiarkan lewat ke sisi lain. Untuk menjadi “selektif”, membran ini tidak boleh membiarkan molekul besar atau ion melalui pori-pori (lubang), tetapi harus memungkinkan komponen yang lebih kecil dari larutan (seperti molekul pelarut, misalnya, air, H2O) untuk lewat dengan bebas.

Pemurnian Air Tawar Menggunakan RO

Jika tinggal di daerah pesisir pantai atau daerah bekas rawa, mendapatkan air bersih memang sulit. Pasalnya banyak air sumur di daerah tersebut yang terasa asin sehingga kurang cocok untuk keperluan harian seperti minum, mengolah makanan maupun mandi dan cuci. Padahal air merupakan kebutuhan hidup yang penting bagi manusia. Tidak heran, beberapa orang yang tinggal di daerah pantai atau rawa harus melakukan pengolahan lebih dulu agar air tanah asin menjadi air bersih yang bisa digunakan.

Untuk daerah yang dekat pantai atau rawa, sering kali masalah air tanah yang terasa asin menjadi masalah serius. Penyebab air terasa asin pun cukup banyak salah satunya karena adanya penyusupan atau intrusi air laut. Pada kondisi alami, air tanah akan mengalir terus menerus ke laut. Berat jenis air asin sedikit lebih besar daripada berat jenis air tawar, maka air laut akan mendesak air tawar di dalam tanah lebih ke hulu.

Namun, akibat keseimbangan sistem yang terganggu seperti pemompaan air tanah yang berlebihan, karakteristik pantai dan batuan penyusun membuat penyusupan air laut ke air sumur kian meningkat. Hal inilah yang menyebabkan air tanah menjadi asin sehingga tidak dapat lagi digunakan untuk konsumsi atau kebutuhan harian.

Pemurnian Air Tawar Menggunakan RO

Sistem ini dikerjakan dengan cara memberikan tekanan pada air yang asin sehingga memaksa molekul-molekul air murni menembus sebuah membrane, sedangkan sisanya yang bisa berupa garam, bahan organic hingga bakteri akan tertinggal di penyaringan. Sistem ini dapat dikerjakan secara terus menerus sehingga mampu menghasilkan kemurnian air mencapai 99%. Dengan tingkat produksi yang tinggi, sistem ini menjadi cara paling gampang untuk mengolah air tanah asin. Sistem ini juga diklaim lebih hemat tempat dan tentu saja hemat energi dibanding sistem penyulingan.

Bagi bapak/ibu sobat INVIRO semua, yang sedang mencari/membutuhkan alat water treatment/filter penjernih air dan peralatan air minum dengan harga yang cukup murah dan kompetitif, silahkan menghubungi ke nomor telepon kontak layanan CS Kami Disini dan pastikan bapak/ibu semua dilayani oleh CS INVIRO secara professional. Ref